Workshop Angklung Centre 101 : Berinovasi dengan Angklung Toel
Workshop angklung dengan judul “Workshop Angklung Centre 101 : Berinovasi dengan Angklung Toel” yang dilaksanakan pada Sabtu, 7 Oktober 2023 di Rumah Angklung yang beralamat di Jl. Pariwisata No.1-3-5, Sukawarna, Kec. Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat mengundang Kang Yayan Udjo yang merupakan pencipta Angklung Toel. Dalam workshop ini, Kang Yayan Udjo menjelaskan awal mula, tujuan, dan cara memainkan Angklung Toel.
Angklung Toel adalah sebuah kreasi baru dari Angklung Padaeng yang diciptakan oleh Kang Yayan Udjo. Angklung Toel sendiri diciptakan agar semua orang dapat memainkan angklung dengan mudah. Awalnya Kang Yayan membuat Angklung Toel karena kesulitan dalam mengajar Angklung Padaeng dan Alunan Rumpun Bambu (Arumba). Dari situ Kang Yayan bereksperimen membuat angklung yang hanya digantung dan dapat dimainkan dengan hanya ditoel untuk mempermudah permainan angklung yang memerlukan nada yang banyak dan cepat. Angklung memiliki karakter-karakternya sendiri dan untuk Angklung Toel memiliki karakteristik yang halus.
Kang Yayan menjelaskan bahwa Angklung Toel merupakan angklung yang fleksibel karena apabila seseorang ingin memainkan satu nada saja, Angklung Toel dapat dilepas dengan mudah dari rangkanya. Selain itu, Angklung Toel sendiri bisa menyesuaikan dengan berbagai macam angklung seperti halnya Angklung Padaeng karena pada dasarnya angklung dibuat dengan standarisasi nada yang sama yaitu 4, 4, dan 0. Untuk penyesuaian nada, pengguna Angklung Toel bisa menyesuaikan dengan menggunakan aplikasi di smartphone masing-masing.
Pada workshop ini Kang Yayan memperlihatkan bagaimana proses pembuatan dan pemasangan Angklung Toel. Setelah itu, Kang Yayan menjelaskan bagian-bagian dari Angklung Toel, seperti bagian mana yang berfungsi sebagai melodi. Kang Yayan juga menunjukkan permainan angklung toel dengan beberapa lagu seperti Bésame Mucho - Consuelo Velázquez, Kehilangan - Firman, dan My Way - Frank Sinatra. Selain itu, Kang Yayan mengajak para peserta untuk bermain Angklung Toel saat sesi Workshop berlangsung.
Itulah kegiatan Workshop Angklung Centre yang telah dipandu oleh Kang Yayan Udjo. Yuk baca artikel workshop angklung lainnya agar wawasanmu mengenai angklung menjadi lebih luas!